NGOBAR ASSALAM

Ngobar Assalam, ikuti dan kunjungi Ngobar Assalam di Masjid Assalam Minomartani setiap hari Minggu Pagi sehabis sholat jama'ah Subuh.

Minggu, 08 Maret 2015

Mati Karena Kecelakaan Lalu Lintas, Mati Syahid?



Apakah mati karena kecelakaan lalu lintas termasuk mati syahid? Krn saya pernah mendengar demmikian, apa anggapan itu benar?
Jawab:
Bismillah was shalatu was salamu 'ala Rasulillah, amma ba'du
Dari Jabr bin Atiq Radhiyallahu 'anhu, Rasulullah Shallallahu' alaihi wa sallam menyebutkan beberapa orang yang mati syahid,
الشهادة سبع سوى القتل فى سبيل الله عز وجل المطعون شهيد والمبطون شهيد والغريق شهيد وصاحب الهدم شهيد ...
Ada 7 mati syahid selain perang di jalan Allah - azza wa jalla -, orang yang mati karena thaun, dia syahid, orag yang ati karena sakit perut, dia syahid, orang yang tenggelam, mati syahid, dan orang yang mati karena benturan, dia mati syahid .... (HR. Ahmad 24474, Nasai 1857, dan dishahihkan al-Albani).
Apakah orang yang mati karena kecelakaan termasuk mati syahid? Karena dia mati karena benturan dengan kendaraan.
Dalam Fatwa Lajnah Daimah - lembafa fatwa dan penelitian islam Saudi - pernah ditanya semacam ini. Jawaaban Lajnah,
نرجو أن يكون شهيدا; لأنه يشبه المسلم الذي يموت بالهدم, وقد صح عن النبي صلى الله عليه وسلم أنه شهيد
Kami berharap dia mati syahid. Karena korban kecelakaan mirip dengan orang yang mati karena benturan. Dan ada riwayat yang shahih dari Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam bahwa orang yang mati karena benturan telah mati syahid.
(Fatwa Lajnah no. 7946)

Allahu a'lam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar